Home /
Daerah
News
Askab PSSI Bangkalan Mantap Dukung Radja Siahaan Aklamasi Pimpin PSSI Jatim: Dinilai Sosok Milenial dengan Visi Pembinaan Usia Dini
Askab PSSI Bangkalan Mantap Dukung Radja Siahaan Aklamasi Pimpin PSSI Jatim: Dinilai Sosok Milenial dengan Visi Pembinaan Usia Dini
kompas jurnal news
Monday, December 8, 2025, December 08, 2025 WIB
Last Updated
2025-12-08T17:40:26Z
Bangkalan, Kompas Jurnal — Ditutupnya masa pendaftaran calon Ketua PSSI Jawa Timur memunculkan satu nama tunggal, Radja Siahaan. Kondisi ini disambut antusias oleh Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Bangkalan, yang menilai terpilihnya Radja Siahaan secara aklamasi adalah keputusan yang sangat tepat bagi masa depan sepak bola Jawa Timur.
Ketua Askab PSSI Bangkalan, Hermanzah, S.Pd., menyatakan dukungannya secara tegas pada Senin (8/12/2025). Menurutnya, Radja Siahaan adalah sosok pemimpin milenial dengan program-program yang luar biasa, terutama fokus pada Pembinaan Usia Dini.
"Sangat Tepat. Radja ini adalah sosok pemimpin milenial dengan program-programnya yang sangat luar biasa, salah satunya Yaitu Pembinaan Usia dini," tutur Hermanzah.
Hermanzah menambahkan, membangun sepak bola harus dimulai dengan fondasi yang kokoh. Jika pondasi ini kuat, maka Jawa Timur akan menghasilkan pemain-pemain tangguh yang siap bersaing, baik di liga domestik maupun di level Tim Nasional (Timnas).
"Kalau sepak bola dibangun dengan pondasi yang kokoh, maka akan menghasilkan pemain-pemain yang tangguh, mulai dari liga sampai ke Timnas. Untuk itu, maka sangat tepat Radja Siahaan ini menjadi Ketua PSSI Jawa Timur secara aklamasi," tegasnya.
Askab PSSI Bangkalan menyatakan dukungan penuh terhadap pencalonan Radja Siahaan. Mereka optimistis, di bawah kepemimpinan Radja, persepakbolaan Jawa Timur akan bergerak ke arah yang lebih baik, mencakup peningkatan kualitas di seluruh tingkatan, mulai dari Asprov, Askot, hingga Askab.
Senada dengan Ketua Askab, A. Andy K. Hasibuan, S.E., selaku Sekretaris Askab PSSI Bangkalan, mengaku telah yakin sejak awal.
"Mulai dari awal waktu isu pencalonan Radja maju sebagai ketua PSSI Jawa Timur, (saya) sangat yakin kalau beliau akan dipilih secara aklamasi," tutup A. Andy K. Hasibuan.
Dengan dukungan penuh dari berbagai Askab, PSSI Jawa Timur siap menyongsong era baru di bawah kepemimpinan tunggal Radja Siahaan yang berfokus pada regenerasi dan penguatan pondasi sepak bola usia dini.
Redaksi:Zal
Editor:Agl
Komentar
- Askab PSSI Bangkalan Mantap Dukung Radja Siahaan Aklamasi Pimpin PSSI Jatim: Dinilai Sosok Milenial dengan Visi Pembinaan Usia Dini
- 0
