Home /
Daerah
News
Optimalkan APBDes 2025, Desa Watugolong Tuntaskan Pembangunan Pagar hingga Rehabilitasi Fasilitas Um
Optimalkan APBDes 2025, Desa Watugolong Tuntaskan Pembangunan Pagar hingga Rehabilitasi Fasilitas Um
kompas jurnal news
Tuesday, December 23, 2025, December 23, 2025 WIB
Last Updated
2025-12-23T16:01:05Z
Sidoarjo, Kompas Jurnal— Pemerintah Desa Watugolong, Kecamatan Krian, Kabupaten Sidoarjo, berhasil merealisasikan pembangunan pagar desa, pemasangan paving, serta rehabilitasi toilet desa yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2025 dengan total anggaran sebesar Rp100.000.000 (seratus juta rupiah).
Pembangunan tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah desa dalam meningkatkan sarana dan prasarana guna menunjang kenyamanan, kebersihan, serta penataan lingkungan desa.
Adapun kegiatan pembangunan yang dilaksanakan meliputi pemasangan paving, pembangunan pagar desa, serta rehabilitasi toilet desa. Seluruh pekerjaan dilaksanakan secara swakelola oleh Pemerintah Desa Watugolong dengan melibatkan masyarakat setempat.
Kepala Desa Watugolong, Slamet Handoyo, menyampaikan bahwa pembangunan pagar desa bertujuan untuk meningkatkan keamanan, kerapian, dan penataan lingkungan. Sementara rehabilitasi toilet dilakukan guna meningkatkan kebersihan serta kenyamanan fasilitas umum yang digunakan masyarakat.
“Pelaksanaan kegiatan dilakukan secara swakelola dengan melibatkan masyarakat sekitar. Selain mempercepat proses pekerjaan, hal ini juga mendorong partisipasi dan pemberdayaan warga desa,” ungkapnya.
Pembangunan yang berlokasi di Desa Watugolong, Kecamatan Krian, Kabupaten Sidoarjo tersebut dilaksanakan pada Tahun Anggaran 2025 dan telah terealisasi dengan baik sesuai perencanaan.
Dengan terealisasinya pembangunan pagar desa, pemasangan paving, serta rehabilitasi toilet ini, Pemerintah Desa Watugolong berharap dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan menciptakan lingkungan desa yang aman, bersih, serta tertata dengan baik.
Redaksi: Team
Editor: Agl
Komentar
- Optimalkan APBDes 2025, Desa Watugolong Tuntaskan Pembangunan Pagar hingga Rehabilitasi Fasilitas Um
- 0
