Peringatan Maulid Nabi di Pondok Pesantren Bahauddin Al-Isma’iliyah Ngelom Meriah
Sidoarjo, Kompas Jurnal - Suasana khidmat dan penuh kebersamaan terasa dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar di Pondok Pesantren Bahauddin Al-Isma'iliyah, Ngelom, Kecamatan Taman, Sidoarjo, pada Rabu malam (3/9/2025).
Tradisi peringatan Maulid Nabi di pondok pesantren ini merupakan warisan dari pendiri, almarhum KH Hamza Ismail. Rangkaian acara diawali dengan pembacaan Maulid Ad-Diba'i oleh Jama'ah Ikromul Muhibbin dari Brebek, Waru, Sidoarjo.
Acara Puncak dilanjutkan dengan Mahallul Qiyam oleh Jama'ah ISHARI dari Bohar, Taman, Sidoarjo, yang disambut penuh semangat oleh para jamaah.
“Maulid Nabi bukan sekedar seremonial, melainkan momentum untuk menumbuhkan cinta kepada Rasulullah dan mengamalkan sunnah beliau dalam kehidupan nyata,” ujarnya di hadapan jamaah.
Acara berlangsung dengan tertib hingga larut malam. Para santri, tokoh masyarakat, dan warga sekitar terlihat antusias mengikuti rangkaian kegiatan. Dengan terselenggaranya acara ini, Pondok Pesantren Bahauddin Al-Isma'iliyah kembali menegaskan menyetujui sebagai pusat pendidikan agama sekaligus penjaga tradisi Islam di wilayah Sidoarjo.
Dengan terselenggaranya acara ini, Pondok Pesantren Bahauddin Al-Isma'iliyah kembali menegaskan menyetujui sebagai pusat pendidikan agama sekaligus penjaga tradisi Islam di wilayah Sidoarjo.
(Merah/Hadi)
Editor: Agil
- Peringatan Maulid Nabi di Pondok Pesantren Bahauddin Al-Isma’iliyah Ngelom Meriah
- 0
